Sep 10, 2019 Aplikasi Mobile

Cara Install Android Studio pada Windows

Cara Install Android Studio

Apa yang dimaksud dengan android?

Cara install android studio perlu diketahui oleh orang yang akan belajar pemrograman android. Android adalah sistem operasi dan platform pemrograman yang dikembangkan oleh google untuk ponsel cerdas dan perangkat seluler lainnya (seperti tablet). Android bisa berjalan di beberapa macam perangkat dari banyak produsen yang berbeda. Sistem Operasi Android menyertakan kit development perangkat lunak untuk penulisan kode asli dan perakitan modul perangkat lunak untuk membuat aplikasi bagi pengguna android. Android juga menyediakan pasar untuk mendistribusikan aplikasi. Secara keseluruhan, menyatakan ekosistem untuk aplikasi seluler.

Mengenal Android Studio

Android Studio adalah lingkungan pengembangan terpadu (Integrated Development Environtment / IDE) resmi untuk pengembangan aplikasi android, yang didasarkan pada IntelliJ IDA. IDE Android Studio selain sebagai editor kode dan fitur develop intelliJ yang andal, Android Studio menyediakan banyak fitur yang meningkatkan produktivitas anda dalam membuat aplikasi android seperti:

  1. Sistem build berbasis gradle yang fleksibel
  2. Emulator yang cepat dan kaya fitur
  3. Lingkungan terpadu tempat anda dalam mengembangkan aplikasi untuk semua perangkat android
  4. Instan run untuk mengirim perubahan ke aplikasi anda yang sedang berjalan tanpa membuat aplikasi baru
  5. Template kode dan integrasi GitHub untuk membantu anda membuat fitur aplikasi umum dan mengimpor kode sampel
  6. Framework dan fitur pengujian yang lengkap
  7. Fitur lint untuk merekam performa, kegunaan, kompabilitas versi, dan masalah lainnya
  8. Dukungan C++ dan NDK
  9. Dukungan bawaan untuk Google Cloud Platform, yang memudahkan integrasi Google Cloud Messaging dan App Engine

Menginstall Android Studio

Cara install android studio perlu diketahui oleh orang yang akan belajar pemrograman android. Penyiapan Android Studio hanya memerlukan beberapa klik.

Pertama, pastikan Anda mendownload Android Studio Versi Terbaru.

Untuk menginstal Android Studio di Windows, lakukan langkah berikut:

  1. Jika Anda mendownlad file .exe (direkomendasikan), klik dua kali untuk meluncurkannya. Jika Anda mendownload file .zip, ekstrak ZIP, salin folder android-studio ke folder Program Files, lalu buka folder android-studio > bin dan luncurkan studio64.exe (for komputer 64 bit) atau studio.exe (untuk komputer 32 bit).
  2. Ikuti wizard penyiapan di Android Studio dan instal paket SDK apa pun yang direkomendasikan.

Selesai. Video berikut menampilkan setiap langkah dari prosedur penyiapan jika menggunakan download .exe yang direkomendasikan.

Baca Juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *